Sabtu, 25 Mei 2013

Edit Foto Online Melalui Google+ (Plus)

Edit Foto Online Melalui Google+ (Plus)

Cara mudah Edit Foto Online di Google Plus
Perkembangan terakhir dari beberapa jejaring sosial terbesar yang saat ini ada, sangatlah cepat dengan ide-ide fitur kreatif yang diciptakan untuk penggunanya, termasuk seputar masalah eding foto.

Google Inc yang saat ini terus membenahi situs jejaring sosialnya Google +, juga menyediakan fitur menarik untuk editing foto yang mudah langsung terhubung dengan akun Google plus. Menggunakan fitur picnik editor dikombinasikan dengan Picasa Web Albums, Creative Kit Google + bisa jadi alternatif lain untuk edit foto online.

Walaupun perkembangan Google+ di Indonesia khususnya tidaklah sebesar facebook, namun baru-baru ini sudah banyak yang menggunakan jejaring sosial ini, terlebih Google selalu mengintegrasikan layanan mereka antara satu dengan yang lainnya, mau tidak mau pengguna gmail, blogger, picasa dan produk-produk Google lainnya pasti terhubung dengan Google+. Untuk yang belum mempunyai akun Google Plus, sebaiknya mendaftar dulu disini, lalu jangan lupa follow +Edit Foto :D

Cara edit foto melalu akun Google plus ini juga cukup mudah.
Login ke Google +
Pada tampilan beranda pilih menu foto - Tambahkan foto - beri nama album - Upload foto yang akan di edit dari komputer.

Edit Foto  Google+ (Plus)


Foto yang sudah diupload bisa langsung di edit melalui tombol editing pada thumbnail foto, atau bisa juga disimpan terlebih dahulu di album akun Google Plus kita.

Cara Edit Foto di Google+ (Plus)

Tunggu beberapa saat loading editor foto, yang akan menampilkan fitur editor foto Google +
Tampilan dasar aplikasi hampir sama dengan beberapa layanan editor foto online lainnya diantaranya fitur Auto fix untuk perbaikan otomatis, Crop, color, resize juga efek foto.

Photo editor Google+ (Plus)

Beberapa tool dalam editor foto Google Plus ini cukup untuk membantu edit foto secara cepat terutama untuk foto-foto yang akan dibagikan di Google + sendiri.
  • Tombol "Crop" untuk memotong gambar.
  • "Rotate" untuk memutar 
  • Tombol merah "Auto Fix" untuk menyesuaikan tampilan awal foto. 
  • Atur pencahayaan melalui "exposure", sesuaikan sampai foto terlihat lebih terang.
  • Pada menu "Colors" kita bisa mengubah tampilan foto menjadi lebih cerah atau kusam juga bisa menyesuaikan Temperature foto. 
  • "Sharpen" untuk menajamkan foto dan klik tombol Resize untuk mengubah ukuran foto.
  • Efek yang disediakan juga cukup banyak, kita tinggal memilih sesuai yang diinginkan.
Edit Foto Online menggunakan Google+ (Plus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar